24.4 C
Indonesia
Monday, November 11, 2024

Bacaleg Gerindra, Andre Lukman Gowes Bareng Komunitas ABC

KARAWANG,Sakatanews.com-Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) Partai Gerindra dari Daerah Pemilihan Lima (Dapil V), Andre Lukman S.Kom MM., gowes bareng komunitas Alay Bike Community (ABC), Minggu (19/3/2023). Puluhan bikers start dari Cikampek ke Purwakarta.

Andre mengatakan, bersepeda santai bersama komunitas ABC ini merupakan ajang silaturahmi sekaligus olahraga sepeda pada Minggu pagi, dari Cikampek ke Purwakarta.

“Alhamdulillah pagi ini bisa bersilaturahmi dengan komunitas sepeda ABC sekaligus kita gowes bareng dari Cikampek ke Purwakarta,” ujar Andre yang juga merupakan Dewan Pembina Tidar Kabupaten Karawang.

Andre mengungkapkan, komunitas sepeda di Cikampek dan sekitarnya cukup besar. Namun sayangnya fasilitas jalan di Cikampek, khususnya di wilayah perkotaan belum dilengkapi dengan jalur khusus sepeda.

“Jalur khusus sepeda ini sangat dibutuhkan di Cikampek dan sekitarnya, karena memang komunitas sepeda di Cikampek ini cukup besar. Saya harap ada perhatian dari Pemerintah Kabupaten (pemkab) Karawang untuk ini (jalur khusus sepeda),” harap pemuda asli Cikampek tersebut.(red)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
- Advertisement -

BERITA TERKINI