29.4 C
Indonesia
Sunday, October 6, 2024

Klinik Hermantoni, Klinik Pertama di Karawang yang Gunakan Jasa Aplikasi Halodoc

KARAWANG,Sakatanews.com-Klinik Hermantoni, yang berada di Jl. Tarumanagara No.3, Tanjungpura, Kecamatan Karawang Barat sudah menggunakan jasa Aplikaei Halodoc dalam satu bulan terakhir ini. Hal itu juga membuat klinik ini jadi yang pertama menggunakan aplikasi tersebut.

Kepala Divisi Non Medis Klinik Hermantoni, Listi mengatakan, bahwa pihaknya sudah menjadi bagian di Halodoc Karawang.

“Halodoc ini bisa memudahkan pasien di area Karawang, karna aplikasi ini ada beberapa fitur, seperti konsultasi online dengan dokter, lalu artikel-artikel kesehatan, dan banyak lagi,” ujarnya, Kamis (1/4/2021).

Ia menambahkan, bahwa Klinik Hermantoni Juga menyediakan Drive Thru Antigen dan Antibodi.

“Disini kami menyediakan Drive Thru Antigen dan Antibodi, namun tidak hanya itu, ada beberapa lagi seperti PCR, Suntik Vitamin, dan Vaksin, tapi untuk PCR sendiri, kemungkinan kedepannya akan bisa dilakukan Drive Thru dengan Lab yang kami punya disini,” tambahnya.

Untuk harga sendiri, Klinik Hermantoni menerapkan harga seperti yang di anjurkan pemerintah.

“Saat ini kita mengikuti anjuran pemerintah, untuk PCR menetapkan harga Rp900.000 dengan hasil waktu 1 hari kerja, lalu Antigen Rp246.500, dan antibodi Rp146.500,” paparnya.

Karna kurangnya edukasi tentang penggunaan Halodoc, khususnya di area Karawang, Klinik Hermantoni juga menyediakan satu petugas untuk memandu pasien mengenal dan menggunakan Halodoc.

“Banyak pasien kami yang kurang mengerti mengenai penggunaan Halodoc, maka dari itu kami menyediakan pegawai yang standby dari pukul 8.00 pagi sampai pukul 18.00 sore, untuk membantu pasien dalam menggunakan Aplikasi Halodoc,” pungkasnya.(kto)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
- Advertisement -

BERITA TERKINI