26 C
Indonesia
Wednesday, December 11, 2024

Piala Asia Futsal 2022, Hatrick Pemain Asal Karawang Ini Bawa Indonesia ke Perempat Final

NASIONAL-Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia berhasil mecacatkan rekor baru dengan lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2022. Prestasi ini diraih setelah Indonesia berhasil mengalahkan China Taipei pada laga terakhir di fase grup dengan skor 4-1.

Pemain asal Kabupaten Karawang, Muhammad Fajriyan berhasil mencetak tiga gol (hatrick) pada laga tersebut. Satu gol Indonesia lainnya cetak oleh Syauqi Saud. Sedangkan satu gol dari China Taipei dicetak oleh Lin Ching Hung.

Indonesia bermain menekan sejak peluit awal pertandingan. Strategi Pressing di area lawan membuat para pemain Indonesia berhasil menguasai pertandingan di babak pertama. Alhasil, Indonesia berhasil mencetak tiga gol di babak pertama, semuanya dicetak oleh Muhammad Fajriyan.

Tertinggal tiga gol membuat China Taipei merubah strategi dengan bermain power play. Hal itu pun membuat para pemain Indonesia sedikit mundur menjaga kedalaman untuk lebih memperkuat pertahanan. Namun tidak ada gol tambahan di babak pertama.

Di babak ke dua, tekanan yang diberikan China Taipei masih sulit menembus pertahanan kokoh dari Indonesia. Malah Indonesia berhasil menambah keunggulan lewat gol Syauqi Saud yang membuat skor berubah menjadi 4-0.

Untuk dapat mengejar ketertinggalan, China Taipei terus melakukan tekanan dan memaksa Indonesia bermain lebih bertahan. Upaya yang dilakukan China Taipei itu pun berbuah hasil satu gol yang dicetak Lin Ching Hung dan merubah skor menjadi 4-1.

Kemenangan atas China Taipei ini membuat Indonesia berada di posisi ke dua grup-CC Piala Asia Futsal 2022. Sedang posisi juara grup diamankan Raja Futsal Asia, Iran.(red)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
- Advertisement -

BERITA TERKINI